Toko Kaca Cermin Cikarang Berkualitas dan Profesional
Cermin merupakan aksesori interior rumah
yang banyak digunakan saat ini. Selain untuk berhias, cermin dapat memberikan
kesan ruangan tampak lebih luas bila penempatannya tepat. Toko kaca cermin
Cikarang menyediakan berbagai macam ukuran kaca cermin dengan kualitas terbaik.
Tenaga
Profesional Toko Kaca Cermin Cikarang
Anda tidak perlu ragu lagi akan produk
yang kami sediakan. Berbagai macam ukuran kaca cermin dapat kami sesuaikan
dengan kebutuhan anda. Tenaga yang profesional akan menyiapkan pesanan anda dengan
rapi dan cepat.
Kaca dapat anda pesan sesuai permintaan,
tenaga profesional kami akan mengerjakan dengan peralatan yang canggih dan
memadai. Sehingga proses pengerjaan menjadi mudah dan cepat.
Respon Tanggap
dan Cepat
Saat ini banyak orang yang mencari kaca
cermin untuk memenuhi kebutuhan suatu ruangan. Sebab, kaca dapat memberikan
nuansa ruangan tampak luas dan lebih indah. Bila penempatannya sesuai, maka
objek di depan kaca akan tampak sempurna.
Toko kaca cermin Cikarang memberikan
respon yang tanggap dan cepat kepada seluruh pelanggan. Anda dapat langsung
datang ke toko atau menghubungi dahulu by phone untuk konsultasi. Harga yang
kami tawarkan ramah di kantong dengan kualitas terbaik.
Cara Memasang
Cermin Tanpa Bingkai
Memasang cermin tanpa bingkai memang
agak rumit, namun anda dapat melakukannya sendiri di rumah. Aplikasi cermin
tanpa bingkai tidak secara langsung terpasang pada dinding. Akan tetapi,
terlebih dahulu dinding dilapisi plywood dengan ketebalan 8 mm. Kemudian teknik
pemasangannya terdapat dua cara, yakni menggunakan lem dan sekrup.
Penggunaan lem khusus pada cermin dapat
anda lakukan pada beberapa titik permukaan plywood. Hindari memakai lem merata
pada permukaan plywood, sebab akan menyulitkan jika kemudian hari akan
membongkar cermin itu. Anda dapat membeli jenis
lem ini di toko bahan bangunan.
Langkah selanjutnya adalah menempelkan
double tape antara titi-titik lem untuk membantu menahan saat menempelkan lem.
Hal tersebut juga bertujuan untuk mengantisipasi saat lem belum
cukup kering. Bila lem telah terpasang, maka pada
sekeliling tepi cermin lapisi sealant.
Kegunaan plywood untuk menahan cermin
agar tidak langsung terhubung dengan dinding bata. Karena rawan rembes dan
tekstur tidak merata akan mudah merusak cermin. Sementara plywood pada gypsum
untuk memperkuat pemasangan, sebab lapisan gypsum terluar tidak dapat menahan
beban yang berat.
Memasang cermin dengan sekrup harus
melubangi ujung-ujung cermin terlebih dahulu. Lalu sekrupkan cermin ke plywood. Supaya tampilan
bagus,
maka pasang penutup kepala sekrup. Selanjutnya pada sekeliling tepi cermin
gunakan sealant yang bersifat netral. Anda bisa memenuhi kebutuhan di toko kaca
cermin Cikarang.
Tahapan Memasang
Kaca Cermin
Untuk memasang cermin,
membutuhkan perencanaan dan desain. Pertama,
tentukan letak cermin pada bidang yang rata dan tempat sesuai. Penggunaan
bingkai cermin atau tidak, akan memberikan pengaruh terhadap teknik
pemasangan dan ketebalan dari kaca yang akan dipakai.
Macam-macam kaca cermin bervariasi,
misalnya saja cermin biasa dan bronze mirror. Anda dapat menyesuaikan
berdasarkan kebutuhan. Untuk kebutuhan supaya ruangan tampak luas,
gunakan cermin biasa. Namun untuk suasana elegan, anda dapat memilih bronze
mirror.
Lakukan pengukuran dulu, sehingga dapat
memesan pada toko kaca cermin Cikarang dengan cepat. Perhatikan juga mengenai
ketebalan cermin yang akan anda pesan. Bila akan mengaplikasikan cermin tanpa
pigura pada bidang yang lebih luas, sebaiknya gunakan ketebalan 5 milimeter.
Bila menggunakan ketebalan di bawahnya, maka cermin akan menghasilkan bayangan
ruangan yang distorsi dan tidak akan terpasang dengan sempurna.
Untuk pembelian kaca cermin di daerah Cikarang Bekasi, Hubungi Hp. 081296553714 (Dimas)
No comments:
Post a Comment